Sarapan Diet Yang Mengenyangkan dan Efektif Bakar Lemak Dengan Maksimal

Memiliki tubuh ideal merupakan impian banyak orang, karena dengan berat badan yang ideal akan berpengaruh baik untuk kesehatan tubuh. Tak heran jika banyak orang yang melakukan diet sehat untuk menghasilkan berat badan yang ideal. Cara menjadi sebuah cara yang  cukup efektif di dalam menurunkan berat badan dengan aman dan menyehatkan.

Bagaimana Diet Sehat itu?

Diet sehat adalah sebuah upaya yang dilakukan dengan mengonsumsi berbagai macam jenis makanan yang bergizi dan mengandung banyak kandungan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Ketika melakukan jenis diet ini Anda hanya perlu melakukan beberapa hal sebagai berikut, yaitu:

  1. Olahraga yang cukup
  2. Konsumsi sarapan diet yang bergizi
  3. Perbanyak sayur dan buah
  4. Banyak konsumsi air putih

Sarapan Untuk Diet Sehat

Banyak anggapan bahwa diet adalah pola makan dengan cara mengurangi porsi dan jenis makanan. Akan tetapi menurunkan berat badan tidak melulu harus mengurangi asupan makanan. Dengan sarapan yang tepat dan sehat dapat menunjang keberhasilan diet. Berikut menu  sarapan yang rendah kalori cocok bagi kalian yang sedang melakukan diet.

  1. Oatmeal

Oatmeal merupakan salah satu biji bijian yang bebas gluten dan memiliki sumber vitamin,mineral,serat dan antioksidan yang tinggi.  Sehingga cocok untuk yang sedang menjalani program diet. Oatmeal juga mengandung beta glukan yang bisa mengontrol nafsu makan.

  1. Telur Rebus

Mengonsumsi telur rebus  saat sarapan akan membantu merasa kenyang dan bertenaga hingga siang hari. Telur juga mengandung selenium dan vitamin B12 yang bisa membantu pembentukan energi dalam sel-sel tubuh.

  1. Roti Gandum

Roti gandum bisa dijadikan solusi sarapan saat diet . Kandungan protein pada roti ini dapat merasa kenyang hingga siang hari.  Ada beberapa topping yang bisa di pilih menggunakan selai,meses atau coklat. Tetapi untuk kalian yang sedang menjalani program diet lebih baik menggunakan sela kacang karena menurut penelitian mengonsumsi selai kacang tidak bikin gemuk walaupun kandungan lemaknya yang tinggi.

  1. Biji Chia

Biji ukuran kecil ini kaya akan serat yang dapat menyerap air dan membentuk gel dalam saluran pencernaan. Itulah yang membuat kenyang lebih lama.  Mengonsumsi biji ini juga bisa memperlambat pengosongan lambung dan menurunkan nafsu makan. Kalian bisa menambahkan biji chia kedalam oatmeal dan sereal. Kalian juga bisa membuatnya menjadi puding.

  1. Olahan Jamur

Jamur adalah bahan makanan yang rendah kalori dan karbohidrat serta memiliki kandungan serat ,zat besi dan vitamin B kompleks  yang tinggi. Jamur bisa di jadikan bahan tambahana saat membuat sarapan.

  1. Pisang

Buah yang tinggi serat dan karbohidrat ini dapat menjadi alternatif pilihan sarapan saat menjalani program diet. Pisang juga sebagai sumber pati resisten yang dapat membantu mengurangi asupan makan dan lemak perut. Pati resisten adalah sejenis serat yang tidak bisa hancur dalam lambung dan usus.

  1. Kacang Edamame

Kacang edamame adalah kacang kedelai muda yang masih berada dalam polong. Kacang ini mengandung energi, protein,lemak,karbohidrat,serat,gula dan kalsium. Kacang ini juga menjadi satu satunya sayuran yang memiliki 9 jenis asam amino esensial.

  1. Yogurt

Meskipun sedang menjalani program diet kalian tetap bisa mengonsumsi makanan lezat ini.  Greek pada yogurt dapat memberikan potongan protein yang sehat sehingga dapat dijadikan makanan sarapan penurun berat badan yang ideal.

  1. Buah Beri

Buah beri kaya akan serat dan terkandung banyak vitamin, mineral yang penting. Inilah yang dapat mengurangi rasa lapar. Selain itu varietas beri sangat padat akan nutrisi.

  1. Alpukat

Buah satu ini merupakan buah penurunan berat badan terbaik. Alpukat mengandung 20 vitamin dan mineral dalam setiap sajiannya termasuk asam lemak oleat yang terbukti mengurangi lemak pada perut. Saat sarapan alpukat dapat dikonsumsi dengan oatmeal atau bisa dijadikan jus.

Jika Anda memerlukan berbagai informasi yang berkaitan dengan diet sehat maka Anda bisa melihat informasi tersebut di Gizigo.id. Ini merupakan sebuah website resmi untuk kesehatan yang memberikan banyak informasi mengenai berbagai macam cara diet sehat dan info kesehatan yang lainnya.

Scroll to top