Kebutuhan Gizi Ibu Hamil Berdasarkan Trimester Kehamilan
Nutrisi sangat dibutuhkan ibu hamil untuk mendukung perkembangan janin. Oleh karena itu, ibu perlu memperhatikan apa saja asupan makanan yang dibutuhkan. Pastikan nutrisi yang masuk dalam tubuh seimbang. Berikut ini beberapa gizi ibu hamil berdasarkan trimester kehamilan.
Perhatikan Asupan Gizi untuk Si Kecil
- Trimester Pertama
Pada masa kehamilan ini bayi sedang mengalami perkembangan dan pembentukan organ tubuh. Oleh sebab itu, dibutuhkan kalori minimal 2.000 Kcal per hari agar janin dapat berkembang pesat. Kemudian vitamin B6 dan zat besi bagi ibu yang masih mual. Tidak ketinggalan asam folat guna mendukung perkembangan otak dan sumsum tulang.
- Trimester Kedua
Asupan kalsium sangat dibutuhkan pada trimester ini, guna menunjang pertumbuhan tulang dan gigi. Sesekali berjemur antara jam 8-10 pagi agar mendapat vitamin D, untuk proses penyerapan kalsium. Selain itu untuk merangsang perkembangan otak, ibu hamil harus mengonsumsi asam lemak omega 3.
- Trimester Ketiga
Gizi ibu hamil berdasarkan trimester kehamilan akhir ini membutuhkan karbohidrat, protein, dan vitamin K. Karbohidrat untuk simpanan energi menjelang persalinan, protein untuk sistem kekebalan tubuh, dan vitamin K untuk mempercepat proses pembekuan darah pasca melahirkan.
Selama masa kehamilan ibu wajib memperhatikan asupan gizi yang masuk ke tubuh. Pasalnya bukan hanya si ibu saja yang membutuhkan, janin pun memiliki hak yang sama. Sebab bayi membutuhkan nutrisi untuk menunjang perkembangan organ-organ tubu. Sang ibu juga memerlukan gizi guna kelancaran saat persalinan.